Hasil Raker: LKP WIM Siap Cetak Lebih Banyak Prestasi di 2025

Wamanews.id, 10 Januari 2025 – Lembaga Pelatihan dan Kursus (LKP) Wajo Intelektual Mandiri (WIM) sukses menggelar rapat kerja dan evaluasi program tahun 2024 di Kampus Uji Kompetensi WIM, Desa Pakkanna, Kecamatan Tanasitolo, Kabupaten Wajo, pada 9 Januari 2025.
Acara ini berlangsung dalam suasana penuh semangat dan kebersamaan, melibatkan seluruh staf dan pegawai LKP WIM.
Mengusung tema “Mengukir Pencapaian, Merancang Perbaikan untuk Peningkatan di Masa Depan,” rapat ini menjadi momen penting untuk merefleksikan berbagai capaian di tahun 2024 sekaligus menyusun strategi baru untuk menghadapi tahun 2025.
Direktur LKP WIM, Nurdin Sonte, SH., MH., menyampaikan rasa syukur dan apresiasinya atas capaian luar biasa sepanjang 2024.
“Progres atau capaian WIM selama tahun 2024 sangat memuaskan. Semua divisi berhasil mencapai target masing-masing. Sebagai contoh, Divisi Kursus Mengemudi berhasil melatih hingga 300 peserta, ini merupakan prestasi luar biasa,” ujarnya dengan penuh antusias.
Selain memuji dedikasi tim, Nurdin juga mengajak seluruh staf untuk mempertahankan momentum dan terus meningkatkan kualitas layanan.
“Di tahun 2025, mudah-mudahan prestasi ini bisa lebih ditingkatkan, dan kami terus mendapatkan kepercayaan dari konsumen,” tambahnya.
Dalam agenda rapat, setiap divisi memberikan evaluasi dan masukan terkait tantangan yang dihadapi sepanjang 2024. Diskusi interaktif yang berlangsung menunjukkan komitmen bersama untuk menjadikan LKP WIM semakin unggul dan relevan dalam melayani kebutuhan masyarakat.
Dengan optimisme yang tinggi, LKP WIM menetapkan target-target ambisius untuk 2025, termasuk peningkatan jumlah peserta pelatihan dan diversifikasi program kursus. Diharapkan, lembaga ini terus menjadi mitra andalan masyarakat Wajo dalam bidang pelatihan dan kursus berkualitas.